Halaman

KPU Bentuk Media Center

SUKABUMI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi telah membentuk tim media center, pemebentukan tersebut untuk memudahkan akses informasi proses kegiatan Pilkada Kota Sukabumi 2013 mendatang. Pembentukan media center sendiri sebagai wadah pemberian informasi dan berbagai keritikan dan masukan demi suksesnya penyelanggraan pesta demokrasi 2013 nanti. Ketua KPU Kota Sukabumi mengatakan, selain membentuk media center, pihaknya juga akan menggandeng sejumlah media massa lokal baik cetak, elektronik maupun televisi untuk publikasi informasi publik seputar Pilkada Kota Sukabumi.

”Selain melalui media center dan media massa, kami pun akan mengajak sejumlah kepala kecamatan dan kelurahan untuk sosialisasi kegiatan Pilkada Kota Sukabumi yang dihelat nanti,” ujar Anton, kepada Radar Sukabumi, kemarin Menurutnya, KPU akan memaksimalkan peran media center untuk menyebarkan informasi seputar pemilihan kepala daerah 2013 dan pemilu legislatif 2014 kepada masyarakat dan insan pers.”Pembentukan media center ini bertujuan agar pelayanan informasi lebih terarah dan maksimal,” katanya 
Dia menyebutkan, untuk memaksimalkan peran media center itu, KPU sebagai lembaga penyelenggara pesta demokrasi sudah menyiapkan berbagai sarana dan prasarana penunjang supaya segala macam bentuk informasi yang akan diberikan kepada masyarakat dan insan pers bisa terakomodir. “Dengan keberadaan media center ini, wartawan dan masyarakat tidak lagi susah mengorek informasi seputar pemilihan kepala daerah, maupun pemilu legislatif, karena semuanya sudah tersedia di media center,” sebutnya. 
Sementara itu, Ketua Divisi Sosialisasi KPU Kota Sukabumi Hamzah menuturkan, secara prinsip media center telah lama ada di KPU Kota Sukabumi, namun akan lenih ditingkatkan perannya. Dengan peningkatan peran ini, maka sosialisasi proses Pemilu akan tersalurkan secara maksimal dengan pemanfaatan media. “Pada pemilihan walikota 2013, kitaberharap media center sudah maksimal dan bisa meningkatkan kerja sama dengan pers dalam menyampaikan beragam informasi kepada publik,” ujarnya. Hamzah mengatakan, KPU Kota Sukabumi akan menempatkan beberapa orang operator untuk pengoperasian media center yang nantinya bisa menjadi penyambung lidah ketua dan divisi terkait. “Kita berharap dukungan semua pihak dalam menyosialisasikan Pilkada Kota Sukabumi 2013 dan legislatif 2014 supaya berlangsung aman, lancar dan sukses,” harapnya. (fkr) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar