Halaman

Sekolah Sukabumi Berwawasan Lingkungan

Hari ini saya senang mendengar berita kalo mulai tahun 2009 seluruh sekolah di Kota Sukabumi harus memasukan Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) ke dalam muatan lokal guna mewujudkan Sekolah Berwawasan Lingkungan.


Pertengahan tahun 2008 lalu ketika saya menggelar program Sukabumi Kotaku Hijau yang berkolaborasi dengan Dinas Tarlingkim Kota Sukabumi juga sangat berharap itu bisa dilakukan dengan serius dan terarah. Apalagi pada peringatan Hari Lingkungan Hidup tahun 2008 itu juga Kota Sukabumi mendapatkan piala untuk sekolah yang berwawasan lingkungan ini salah satunya SDN Pakujajar CBM. Jadi Kota Sukabumi sebenarnya sudah berpengalaman.

Cuman yang ingin saya kritisi kok konsepnya belum mateng sih. Sebagaimana yang diberitakan di www.sukabumikota.go.id, bahwa masih diperlukan standarisasi soal proses pembelajaran lingkungannya. Tolong dong dimatengin dulu. Ajak seluruh komponen untuk membicarakannya. bukan hanya kalangan perguruan tinggi saja yang dilibatkan, tapi kalangan LSM peduli lingkungan dan pers pun juga.

Malah saya lebih setuju lagi kalo dibuatkan aja perdanya yang mengatur hal itu. Seperti perda kota sukabumi tentang kewajiban sekolah mengadakan muatan lokal keagamaan yang sudah disahkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar