Cikole - Sesuai prediksi. Ketua DPD PAN Kota Sukabumi periode 2006-2011, Samsizar akhirnya kembali menahkodai tampu kepemimpinan DPD PAN Kota Sukabumi masa bakti 2011-2016, dalam Musda III DPD PAN Kota Sukabumi, akhir pekan lalu.
Mantan agen koran ini unggul telak mengalahkan Ketua MPPD DPD PAN Kota Sukabumi, Muniri Muchtar, dengan perolehan suara 35 untuk Samsizar dan 13 bagi Muniri Muchtar dari 53 suara yang diperebutkan. "Kemenangan ini kemenangan bersama. Tugas terberat kader PAN adalah bagaimana mempertahankan kebersamaan selain agenda suksesi Pilkada Kota Sukabumi 2013 dan target kursi di pemilihan legeslatif 2014 mendatang," ujar Samsizar saat dihubungi Radar Sukabumi, kemarin.
Mengenai kekuatan massa PAN Kota Sukabumi, menurutnya itu harus dibangun melalui proses pengkaderan yang baik. Sebagai bahan evaluasi bagi partai untuk mencetak kader yang loyal dan memiliki dedikasi tinggi lanjut Samsizar. Dalam waktu dekat, PAN akan lebih melakukan penguatan kader mulai ditingkat bawah. Sehingga kader PAN tidak mudah goyah pendiriannya. Selain itu, sesuai instruksi DPD PAN Jabar. DPD PAN Kota Sukabumi juga akan menggelar Majelis Zikir Amanah."Penguatan kader akan kita terus kami lakukan guna menguatkan pendirian terhadap partai agar tidak terjadi kasus loncat ke partai lain," terangnya.(wan)
SELAMAT DAN SUKSES BAGI KETUA TERPILIH DALAM MENJALANKAN AMANAH
BalasHapus