Halaman

20 Calon KPU Sudah Digodok

Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi Periode 2013-2018 mulai menghitung penilaian kepada 20 Calon Anggota KPU Kabupaten Sukabumi periode 2013-2018 yang telah mengikuti tes wawancara beberapa waktu lalu. Tiga indikator dalam penghitungan penilaian tersebut yakni wawasan politik, perudang-udangan KPU dan managemen.”Dari masing-masing pointer tersebut berbeda persentasi penilaiannya. Untuk wawasan politik 25 persen, perundang-undangan 35 persen, dan yang tertinggi penilaian manajemen sebesar 40 persen,”beber Sekretaris Timsel Calon Anggota KPU Kabupaten Sukabumi Periode 2013-2018 Kabupaten Sukabumi, M. Taufik Hidayat kepada Radar Sukabumi, kemarin.

Setelah dinilai lanjut Taufik, kemudian dihitung bobot masing-masing calon dari hasil wawancara yang sudah dilakukan. Setiap anggota timsel akan merekomendasikan penilaian dari akumulasi tiga indikator tersebut yang nantinya bakal di akumulasikan kembali. “Setiap anggota timsel berbeda penilaiannya tergantung dari hasil wawancara. Namun hal itu tetap mengacu pada persentase dari tiga indikator yang sudah ditetapkan,” jelasnya.
Namun sejauh ini, pihaknya belum menentukan siapa 10 calon Anggota KPU Kabupaten Sukabumi yang berhak lolos dan dikirim ke KPU Provinsi Jawa Barat. “Memang kami sudah menggelar rapat pleno. Tapi ini hanya mempersamakan persepsi dalam penilaian nanti. Tapi kami bisa pastikan, 5 September mendatang sudah bisa diketahui siapa yang berhak lolos 10 besar,” tegas Taufik.
Ditempat terpisah, Timsel Calon Anggota KPU Kota Sukabumi rencananya hari ini akan mengelar rapat pleno penetapan 10 besar. Rencananya, pleno sendiri bakal dilakukan di Sekretariat Timsel Calon Anggota KPU Kota Jalan Didi Sukardi Kota Sukabumi. Untuk penilaian sendiri, sama seperti di KPU Kabupaten Sukabumi menggunakan tiga indikator.
Hanya ada penilaian lain, seperti yang menyangkut moralitas dan lainnya. “Tanggapan dari masyarakat yang sudah masuk dan telah dikonfirmasi kepada yang bersangkutan menjadi penilaian tersendiri. Pasalnya, tak hanya pengetahuan tentang politik, pemilu dan lainnya. Tapi dari sisi moralitas juga kami pertimbangkan karena hal ini bisa berpengaruh terhadap kinerja komisioner yang bakal ditetapkan nantinya,” terang Sekretaris Timsel Kota Sukabumi, Fitriansyah Nachrowi.(nur/t)
Short URL: http://radarsukabumi.com/?p=82683

Tidak ada komentar:

Posting Komentar