Halaman

Dede Yusuf : Saya Masih Kader PAN

[Politisi Sukabumi] : Strategi politik untuk pilkada 2013 agar Dede Yusuf tidak hanya dikenal sebagai milik PAN saja...
BANDUNG (SINDO) – Wakil Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf menegaskan saat ini masih sebagai kader Partai Amanat Nasional (PAN).Sebelumnya, santer diberitakan bahwa Dede pindah ke Partai Demokrat.
”Tidak benar itu, hingga kini saya masih kader PAN. Tidak ada pikiran ke sana.Kalau komunikasi dengan siapa pun tetap saya bangun, termasuk dengan Partai Demokrat,” ujar Dede saat menghadiri Pameran dan Diskusi ”Menjaga Tepian Tanah Air”. Pameran tersebut diadakan di Gedung Indonesia Menggugat (GIM),Kota Bandung,kemarin. Dia mengaku belum menerima lamaran dari kader atau elite Demokrat yang memintanya mencalonkan diri dalam Musyawarah Daerah (Musda) Demokrat.
”Belum ada kader atau elite yang berkomunikasi dengan saya,”katanya. Menurut dia,saat ini masih tetap fokus di PAN dan belum berkeinginan pindah partai politik.”Saya masih fokus menjalankan tugas pemerintah sebagai Wakil Gubernur Jabar dan Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Jabar,”jelas Dede. Disinggung rencana pencalonan sebagai Gubernur Jabar pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar 2013,Dede enggan memberikan komentar.
”Itu kan masih jauh, ada mekanisme partai yang tetap harus dijalankan,”ucapnya. Tokoh muda PAN Jabar Agung Herdiyanto mengaku kecewa jika rencana kepindahan Dede Yusuf ke Demokrat, ternyata benar. Dia menilai Dede tidak bertanggung jawab terhadap partai yang mengantarkannya duduk menjadi Wagub Jabar. ”Jika rumor ini benar, kami secara organisasi jelas menyayangkan. Kader PAN jelas kecewa.
Mudah- mudahan ini hanya isu, kader PAN Jabar masih berharap banyak peran Dede untuk membesarkan partai,”beber Agung. Menurutnya, Edi Darnadi selaku Ketua Terpilih Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Jabar, tentu akan berkomunikasi dengan pengurus dewan pimpinan pusat (DPP) soal rencana pencalonan gubernur dari PAN,yang notabene Dede Yusuf dianggap layak maju menjadi calon gubernur dari PAN. ”Dede Yusuf sangat potensial dan prospektif untuk menjadi calon gubernur Jabar.
Saya yakin Edi akan mempertimbangkan ini dan mengonsultasikan ke DPP. Karena itu, kami sebagai kader PAN berharap banyak Dede tetap di PAN,”tandasnya. Ketua DPW PAN Jabar Edi Darnadi mengaku belum mengetahui rencana tersebut. ”Saya belum tahu,” singkatnya. Seperti diberitakan, merebaknya rumor Wagub Jabar Dede Yusuf yangjugakaderPANhijrahke Partai Demokrat terus menguat.
Sejumlah bakal calon dari eksternal partai mulai melakukan pendekatan ke internal pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Dewan Pimpinan Daerah (DPD), dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Demokrat. Kepala Biro Komunikasi dan Informasi DPD Partai Demokrat Jabar Ian Rizal membenarkan Dede Yusuf saat ini santer disebut-sebut di internal partai bakal maju menjadi Ketua DPD Demokrat Jabar.Menurut dia,indikasi akan majunya orang nomor dua di Jabar menjadi Ketua Demokrat Jabar sudah terlihat saat Dede tidak mencalonkan diri sebagai Ketua DPW PAN Jabar.
Diketahui, menjelang Musda Demokrat Jabar sudah muncul beberapa nama dari eksternal partai seperti Wali Kota Bandung Dada Rosada. Dari internal partai,muncul Iwan Sulandjana (Ketua DPD Demokrat),Irfan Suryanagara,Gagan, dan Ian Rizal. Sebelumnya, Ketua Umum DPP PAN Hatta Rajasa menyatakan jika memang ada rencana Dede pindah partai atau dipinang partai lain, itu bukan jadi masalah bagi PAN.
Namun,dia menegaskan agar hal itu dilakukan dengan etika berpolitik yang santun. Ketua DPP PAN Bima Arya Sugiarto mengungkapkan, beredarnya rumor Dede Yusuf pindah ke Partai Demokrat tidak mengusik PAN. Dia yakin Dede setia berada di PAN dalam memperjuangkan cita-cita bernegara. Dia menambahkan, rumor mengenai kepindahan Dede hanyalah dinamika politik menjelang Pilgub Jabar. Selain itu,ada kekecewaan dari kader lain karena Dede yang dianggap kader paling layak memimpin PAN Jabar malah tidak mau mencalonkan sebagai Ketua DPW PAN Jabar. 

(tantan sulthon)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar